Pembersihan Sungai dan Penanaman Pohon Tabebuya di Area Pura Yeh Sakti, BD Beteng Desa Pucaksari

Pande Putu Windayani 28 Oktober 2025 12:29:48 WITA

Pemerintah Desa Pucaksari, menggelar gerakan penanaman pohon dan pembersihan sungai serta saluran air di are Pura Yeh Sakti, BD Beteng. Gerakan pembersihan lingkungan ini melibatkan seluruh staff kantor dan kepal dusun masing-masing banjar, ini merupakan langkah antisipatif untuk meminimalisir risiko bencana hidrometeorologi, seperti banjir dan tanah longsor, yang kerap mengancam di periode musim penghujan.

 

Bapak Perbekel Desa Pucaksar I Ketut Maliani, menegaskan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan sebagai upaya nyata pencegahan bencana. Berdasarkan pengamatannya, akhir dan awal tahun merupakan periode dengan curah hujan cukup tinggi yang berpotensi menyebabkan bencana longsor dan banjir di Kabupaten Buleleng. Menghadapi ancaman tahunan ini, gerakan pembersihan sungai dan penanaman pohon sengaja dilaksanakan sebelum musim hujan tiba.

“Hal tersebut dilakukan untuk membuat air bisa mengalir tanpa hambatan sehingga curah hujan yang tinggi itu tidak berakibat atau berdampak buruk terhadap lingkungan yang ada di sekitar,” ujarnya.

 

“Setiap wilayah memiliki tanggung jawabnya masing-masing untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungannya tanpa mencemari daerah lain. Instruksi tersebut telah sering disampaikan untuk memastikan gerakan ini benar-benar dilakukan bersama-sama,” jelasnya.

 

Nilai lokalitas dan kearifan budaya Bali juga turut menguatkan gerakan ini. Perbekel Ketut Maliani menyebut bahwa momentum ini selaras dengan filosofi Hari Tumpek Wariga, hari suci dalam kepercayaan Hindu Bali untuk memuliakan tumbuh-tumbuhan. Dengan demikian, aksi nyata ini tidak hanya memiliki dasar ekologis tetapi juga dilandasi oleh nilai-nilai spiritual yang hidup dalam masyarakat.

 

Harapan terbesar Perbekel I Ketut maliani adalah tumbuhnya kesadaran kolektif seluruh masyaraka Desa Pucaksari akan pentingnya menjaga lingkungan dan bumi. Kesadaran ini diyakininya bukan hanya untuk keberlangsungan hidup generasi saat ini, tetapi lebih jauh untuk menjamin kualitas kehidupan generasi yang akan datang.

 

“Kita harus jaga betul bumi ini dengan cara membersihkan kemudian melaksanakan penanaman pohon agar sumber-sumber air itu tetap terjaga,” tutupnya.Ta

Komentar atas Pembersihan Sungai dan Penanaman Pohon Tabebuya di Area Pura Yeh Sakti, BD Beteng Desa Pucaksari

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pucaksari

tampilkan dalam peta lebih besar