TP PKK Desa Pucaksari Dukung Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu Serentak se-Bali
Desak Ketut Ulandari 12 Januari 2026 10:03:37 WITA
Dalam rangka mendukung pelaksanaan Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu Serentak se-Bali, Ketua TP PPK Desa Pucaksari, bersama jajaran pengurus dan kader PKK Desa Pucaksari turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu, 11 Januari 2026.
Kegiatan diawali dengan aksi bersih-bersih lingkungan yang dilaksanakan di Banjar Kemoning. Aksi ini merupakan bentuk nyata kepedulian TP PKK dan kader Posyandu terhadap kebersihan lingkungan sebagai salah satu faktor penting dalam mendukung kesehatan masyarakat.
Seluruh peserta bergerak secara serentak menyasar area permukiman warga serta fasilitas umum, dengan tujuan menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman. Semangat gotong royong tampak kuat dalam pelaksanaan kegiatan, mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung program kesehatan dan pemberdayaan keluarga.
Pada kesempatan tersebut, kegiatan juga dihadiri oleh Ibu Ketua TP PKK Pucaksari, perangkat desa, serta para kader Posyandu. Kehadiran berbagai unsur masyarakat ini menunjukkan kuatnya sinergitas lintas sektor dalam menjalankan program Pemerintah Provinsi Bali dan Pemerintah Kabupaten Buleleng yang berorientasi pada peningkatan kualitas kesehatan keluarga.
Melalui Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu ini, diharapkan peran aktif PKK dan Posyandu semakin meningkat dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam upaya pemberdayaan keluarga serta pemeliharaan kesehatan ibu dan anak di wilayah Desa Pucaksari.
Dokumen Lampiran : TP PKK Desa Pucaksari Dukung Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu Serentak se-Bali
Komentar atas TP PKK Desa Pucaksari Dukung Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu Serentak se-Bali
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kegiatan Bersih-bersih Lingkungan dalam Rangka Memperingati Hari Desa Nasional
- TP PKK Desa Pucaksari Dukung Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu Serentak se-Bali
- SEMARAK KEGIATAN HARI IBU DI DESA PUCAKSARI
- Musyawarah Desa (Musdes) Penyusunan Rancangan APBDesa Tahun Anggaran 2026
- Gerakan Bali Bersih Sampah, PEMDES Pucaksari Laksanakan Gerak Bersih Di Area Gedung Sebaguna Tegalas
- Desa Pucaksari Salurkan BLT KESRA 2025 untuk 40 Penerima
- Monitoring dan Evaluasi Pengawasan Pengelolaan Keuangan Desa Tahun Anggaran 2025
















